tahukah kamu pengertian dan perbedaan rumah makan dengan food court

Kebanyakan dari kita mungkin sudah terbiasa makan di rumah makan ataupun food court. Tapi barangkali hanya sedikit yang paham, tentang apa itu rumah makan, apa itu food court, apa saja perbedaannya, bagaimana keduanya bisa berbeda padahal sama sama menjual makanan.
Apa sih rumah makan dan food court itu?
Rumah makan
Pengertiannya adalah sebuah tempat, berupa gedung, rumah, ataupun bangunan tertutup lainnya, yang menyajikan aneka makanan dan minuman, juga menyediakan tempat untuk menikmati hidangannya, serta menetapkan tarif untuk setiap hidangannya. Selain bisa menikmati hidangan ditempat, beberapa rumah makan juga memiliki layanan pesan antar. Rumah makan biasanya memiliki spesialisasi dalam jenis makanan yg di tawarkannya, seperti rumah makan Padang, Rumah makan Chinese food, Rumah makan Sunda.
Food court
Pengertiannya adalah sebuah tempat berupa bangunan tertutup maupun terbuka, yang terdiri dari counter counter makanan atau minuman yg menyajikan aneka menu makanan bervariatif dengan harga yang cukup terjangkau dan tentunya dengan cita rasa yang tetap enak di lidah.
Food court biasanya terdapat di mall, sekolah atau perkantoran. Namun saat ini banyak juga food court yg dibangun terpisah dengan mall, sekolah atau perkantoran. Di buat dengan konsep yang menarik dan nyaman, sehingga pengunjung merasa betah.
Salah satunya seperti di food court Dapur Kayu Manis, food court yg terletak di jalan kayu manis condet balekambang ini, menawarkan konsep kembali ke Alam, berada di areal terbuka, dengan tempat yang luas, tempat makan yg banyak dan nyaman, bisa menampung pengunjung lebih dari 800 orang dalam satu waktu, meja kursi yg banyak, lesehan, saung dan juga memilliki tempat parkir yg luas, bisa menampung ratusan motor dan puluhan mobil dalam satu waktu. Terdiri dari dua puluhan counter makanan dan minuman yang menyajikan aneka hidangan.
Berikut adalah counter counter makanan maupun minuman yg ada di Dapur Kayu Manis atau yg lebih populer di sebut dengan DKM.



Warung Uni
Menyediakan mie ayam dan aneka gorengan

Warung Babe
Menyediakan sop iga, soto betawi dan sosis bakar

ACA Drink
Menyediakan aneka minuman hangat dan dingin

ACA Esfood
Menyediakan takoyaki, es sarang burung dan aneka milkshake.

Rinjani F&B
Menyediakan aneka nasi goreng, mie goreng dan kwetiau goreng.

Yazmin corner
Menyediakan nasi biryani, Tempe mendoan dan tahu isi

Bella's corner
Menyediakan burger, hotdog, steak dan kentang goreng

Warung Devah
Menyediakan aneka sop duren, nasi bakar dan seblak.

Ayam Geprek bin Karno
Menyediakan ayam geprek, patin goreng, lele goreng, tape bakar dan singkong keju.

Warung Ku'ah
Menyediakan aneka shusi, steamboat dan iga bakar

Bento & Dimsum Station
Menyediakan aneka dimsum

Roti Bakar Marmut
Menyediakan aneka roti Bakar, pisang bakar dan mie rebus

Bakso Bejo
Menyediakan bakso urat, telur dan bakso beranak

Pempek Kimberly
Menyediakan aneka pempek, kapal selam, adaan, lenjer, kulit dan tekwan

Hanggar Shisha
Menyediakan aneka rasa shisa

Yakher Continental
Menyediakan Spaghetti, lasagna, fettuccini, chicken rice bowl dan kentang goreng

Popo
Menyediakan pizza, zuppa sup, ayam teriak, ramen dan aneka ice cream

Ayam Kalasan
Menyediakan ayam goreng kremes, penyet, ayam bakar, tahu, tempe dan ceker mercon

Kopi Jengki
Menyediakan aneka kopi racikan, panas maupun dingin, espresso, latte dan black coffee

Untuk lebih lengkapnya bisa di lihat disini 
Pada intinya food court ataupun rumah makan sama sama menjajakan makanan ataupun minuman. Hanya saja berbeda dalam beberapa hal, diantaranya;
  1. Tempat, sesuai dengan namanya, rumah makan biasanya berada di sebuah bangunan atau rumah, sedangkan food court bisa dimana saja, bahkan bisa juga di tenda tenda, seperti yg biasa kita jumpai jika ada bazzar atau pameran.
  2. Makanan, dirumah makan, makanan yg tersaji biasanya identik dengan rumah makan itu sendiri, seperti rumah makan padang, pasti yg di sajikan masakan padang, begitu juga dengan rumah makan sunda ataupun yang lainnya, sedangkan di food court, makanan yg disajikan lebih banyak dan berpariasi.
  3. Tempat makan dan sarana makan, di rumah makan, tempat makan dan sarananya lebih baik dan nyaman di bandingkan di food court. Seperti meja kursi, tempat cuci tangan, toilet sampai mushola, dirumah makan biasanya jauh lebih terawat ketimbang di food court.
  4. Pelayanan, di rumah makan ketika kita datang pasti langsung dilayani, sedangkan di food court kita sendiri yg mencari dan memesan makanan.
  5. Kwalitas makanan, dirumah makan pastinya akan menjaga kwalitas makanannya, karena itu sangat menentukan bagi rumah makan itu sendiri, jika kwalitas nya jelek dan tidak enak, tentunya rumah makan itu tidak akan bertahan lama, sedangkan di food court, kwalitas nya tergantung dari bagaimana counter counter makanan masing masing menjaganya.
Secara umum rumah makan maupun food court tidaklah jauh berbeda, tinggal bagaimana pengelola bisa mengelolanya dengan baik, sehingga bisa menarik banyak pengunjung dan memiliki daya tarik serta keunikan tersendiri, semua kembali pada selera kita masing masing, makan di rumah makan atau makan di food court.
Jadi bagaimana dengan anda, mau makan dimana?

Post a Comment for "tahukah kamu pengertian dan perbedaan rumah makan dengan food court"